infobombana.com

Informasi Terkini dan Inspirasi

Pantai Bahari Dipadati Pengunjung, Ahkam : Kita Akan Kelola Secara Maksimal

Suasana pantai bahari Desa Pakue saat di awal tahun 2024

PAKUE TRENNEWS.ID – Kabupaten Kolaka Utara memang kaya akan destinasi wisatanya. Selain Kabupaten ini memiliki banyak wisata alam di tengah hutan, seperti air terjun, gua, Tebing-tembing tinggi, juga memiliki pantai yang indah.

Salah satu pantai yang akan kita bahas kali ini adalah pantai bahari. Pantai bahari ini terletak di Desa Pakue, Kecamatan Pakue Utara, Kabupaten Kolaka Utara.

Pantai bahari ini memiliki panjang kurang lebih 400 km dengan hamparan pasir putih yang bersih dan dilengkapi dengan pohon-pohon yang rindang. Cocok untuk tempat berlindung dari terik matahari disiang hari ini.

Hari ini kita sedang berada di pantai bahari, menikmati angin laut yang sepoi-sepoi di bawah pohon, sementara menunggu hasil panggangan ikan laut yang dibawah dari rumah, kita mencoba mengamati sekeliling pantai ini. Selain itu, kita juga memantau seberapa banyak pengunjung yang datang hari ini untuk berekreasi di awal tahun 2024 ini.

Saat ini, berdasarkan pantauan, jumlah pengunjung pantai ini sekitaran 1000 orang lebih. Mereka datang dari beberapa kecamatan untuk menikmati liburan awal tahun. Ada yang bawa makanan jadi, ada juga diantara pengunjung membawa perlengkapan masak, mereka meracik makanannya di pantai ini, lalu dimakan bersama-sama.

Nampak dari kejauhan, media ini dapat kode dari Desa Pakue untuk merapat ditempat ia berdiri. Mencoba mendekati dan mulai menyapanya. Ia mulai bercerita singkat tentang pantai bahari ini.

“Beberapa hari ini, pantai ini banyak dikunjungi warga dari beberapa kecamatan dan hari ini Alhamdulillah pengunjungnya lumayan banyak. Sekitar 1000 an lebih,”ujar H.Ahkam, S.Sos yang baru 6 bulan menjabat sebagai Desa Pakue. Senin (1/1/2024)

H.Ahkam berkeinginan agar pantai bahari ini lebih dikenal lagi oleh masyarakat luas, sehingga ketika ingin bersantai maka pantai bahari menjadi salah salah pilihan yang patut di pertimbangkan untuk di kunjungi.

“Semoga pantai ini lebih dikenal lagi oleh masyarakat luas. Mereka datang dan menikmati pantai bahari ini. Kedepannya kami upayakan pengelolaannya lebih maksimal lagi. Karena rencana tahun 2024 ini Bumdes Desa Pakue kita percayakan mengelola pantai ini,”kata mantan Camat Batu Putih ini.

“Dan semoga nantinya, pantai ini bisa menumbuhkan geliat ekonomi bagi masyarakat Desa Pakue dan menjadi salah satu obyek wisata bahari unggulan di Kabupaten Kolaka Utara,” sambunya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini