infobombana.com

Informasi Terkini dan Inspirasi

Dompet Dhuafa dan DDV Sultra Berpartisipasi Aktif dalam Launching Kampung Zakat di Kendari

Jamil infobombana.com

INFOBOMBANA.COM, KENDARIDompet Dhuafa bersama Dompet Dhuafa Volunteer Sulawesi Tenggara (DDV-Sultra) berpartisipasi aktif dalam acara launching Kampung Zakat yang diselenggarakan di Kelurahan Abeli, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Rabu (30/10/2024).

Kampung Zakat tersebut dilaunching dalam rangka mengoptimalkan pengelolaan zakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kolaborasi antara pemerintah, lembaga zakat dan masyarakat.

Pada kesempatan itu, Dompet Dhuafa dan DDV Sultra berkomitmen untuk mendukung program-program yang akan dilaksanakan di kampung zakat. Salah satu bentuk dukungannya ialah melalui partisipasi aktif dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat, utamanya di bidang ekonomi serta inisiatif di bidang kesehatan.

Dengan kehadiran Dompet Dhuafa dan DDV Sultra, diharapkan pengelolaan zakat di daerah ini dapat lebih terencana dan memberikan dampak positif yang signifikan.

Acara launching kampung zakat ini dihadiri serta diresmikan langsung oleh Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Republik Indonesia Prof. DR. H. Waryono. Hadir pula seluruh lembaga amil zakat se Sultra.

Dalam sambutannya, Prof, Waryono mengatakan bahwa launching kampung zakat ini merupakan launching paling meriah yang pernah ia hadiri. “Semoga kolaborasi antar lembaga zakat ini dapat memaksimalkan potensi zakat di wilayah Sulawesi Tenggara” ungkapnya.

Sementara itu, Fundraising Dompet Dhuafa Sultra, Jamaludin menyampaikan, pihaknya mengambil peran bidang respon kesehatan yakni layanan ambulance gratis dan rumah singgah pasien.

Menurut Jumaluddin, acara ini diharapkan tidak hanya menjadi momen launching, tetapi juga sebagai langkah awal untuk mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera dan mandiri melalui pemanfaatan zakat secara efektif selama 3 tahun masa binaan

Ia juga berharap, acara ini dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih aktif dalam menunaikan kewajiban zakat mereka.

Pada kesempatan ini pula, Dompet Dhuafa Volunteer Sultra menyalurkan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan serta berpartisipasi dalam program kesehatan, yakni respon darurat kesehatan (RDK) berupa layanan ambulance gratis dan rumah singgah pasien.

“Dalam kegiatan launching zakat ini kami dari DDV Sutra turut ambil bagian dengan penyalurkan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan” Ujar Hasfil Selaku Koordinator DDV Sultra

Hasfil mengatakan, kegiatan tersebut juga menjadi momen penting untuk menjalin kerjasama antara Dompet Dhuafa Volunteer bersama seluruh lembaga relawan Lembaga Amil Zakat se Sultra.

Selanjutnya, partisipasi DDV Sultra dalam launching Kampung Zakat tersebut menunjukkan komitmen sebagai komunitas relawan yang hadir sebagai rumah relawan jembatan kebaikan bagi yang membutuhkan. Dalam artian bahwa DDV Sultra memberikan support alias dukungan terhadap kegiatan itu demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan zakat yang efektif.

“Dengan sinergi yang terjalin antara berbagai pihak, diharapkan Kampung Zakat dapat membawa dampak positif bagi masyarakat Sultra, khususnya kampung Abeli dalam yang tadinya mustahik (orang yang berhak menerima zakat) menjadi muzakki (orang yang wajib membayar zakat),” ujar Hasfil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini